SIANIDA
Singkong (cassava) adalah salah satu bahan makanan untuk manusia dan atau hewan (ternak, unggas, ikan) yang mengandung sianida.
Tetapi tidak perlu takut dengan kandungan sianida di dalam singkong karena mudah menurunkan dan atau menghilangkannya. Setidaknya sampai batas tidak berbahaya atau beracun bagi manusia dan atau unggas dan ternak. Yaitu dengan cara dijemur kena sinar matahari dan disimpan (lihat foto 2).
Bahkan tepung gaplek (lihat foto 1, prosedur membuat tepung singkok) bisa dipakai untuk substitusi jagung sampai 50% bila harga jagung mahalnya keterlaluan seperti pada tahun 2015. Biasanya paling mahal Rp 3.500,-/kg jagung osé menjadi Rp 6.500,-/kg jagung osé. Gara-gara Menteri Pertanian Kabinet Kerja melaporkan stock jagung cukup dan stop jagung impor. Ternyata keliru laporannya, stock jagung kurang. Menteri tipe ABS (Asal Bapak Senang).
Caranya, buat lah campuran tepung gaplek 82,5% + Full Fat Soya (FFS) 15% + Corn Gluten Meal (CGM) 2,5%, total 100%. Campuran tsb kandungan gizinya setara dengan jagung.
Soal harganya, silakan menghitung sendiri, kapan dan berapa harganya yang cocok untuk menggunakan campuran tsb.
0 komentar: